Hubble Telescope (HT) mendapat bukti terjelas efek materi gelap misterius pada galaksi. Tampak, terdapat distorsi serupa melihat bayangan pada cermin lengkung.Gambar ini sangat menakjubkan karena galaksi yang menjadi target adalah MACS 1206, gugus galaksi raksasa dengan daya tarik gravitasi besar yang berperan seperti ‘lensa’ kosmik raksasa.
Alhasil, cahaya dari bintang terdekat pun terdistorsi. HT sedang membuat bagan distribusi materi gelap dalam gugus 25. Ilmuwan Hubble memindai gugus galaksi untuk mengetahui apakah cahaya terdistorsi materi gelap di dalam gugus.
Astronom mengatakan seperti dikutip DM, distorsi yang dihasilkan MACS 1206 merupakan bukti galaksi sebagian besar ‘terbuat’ dari materi gelap. MACS 1206 terletak 4,5 miliar tahun cahaya dari Bumi.